Secara ilmiah, trombositopenia dapat terjadi karena ada reaksi kekebalan tubuh terhadap vaksin. Ini terjadi saat tubuh menerima vaksin AstraZeneca menghasilkan antibodi yang menyerang trombosit, kemudian memicu pembekuan darah yang tidak biasa.
Kabar baiknya, penanganan trombositopenia ini sudah semakin baik sehingga risiko kematian akibat efek ini dapat semakin dicegah.
Dan patut digarisbawahi, efek samping TTS itu setidaknya muncul dalam kurun waktu satu bulan setelah suntikan. Maka dari itu, jika gejalanya timbul setelah lewat satu bulan, maka efek ini sangat lemah kaitannya dengan vaksin.
Cek berita update lainnya di Google News dan WhatsApp Channels. Pastikan kamu sudah punya aplikasinya ya.