JK.COM, PANGKALPINANG — Inspektur Kota Pangkalpinang, Ahmad Syahrial bersama Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID), kembali mengikuti rapat koordinasi pengendalian inflasi daerah dengan Kemendagri secara virtual, di kantor Wali Kota Pangkalpinang, Selasa (4/6/2024).
Plt Sekjen Kemendagri, Tomsi Tohir yang memimpin rakor tersebut mengungkapkan, berdasarkan data BPS, angka inflasi nasional turun menjadi 2,84 persen dari sebelumnya 3 persen.
Sementara itu, angka inflasi Kota Pangkalpinang masuk dalam 10 kota dengan inflasi terendah secara year on year (y-o-y) yakni 1.97 persen.