Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Sama-sama Bertemu China di Final

Watermark Jk 20240505 015748 0000

Memasuki game kedua, Jonatan Christie langsung tertinggal 0-2 dari Wang Tzu Wei. Namun, pebulu tangkis peringkat 6 BWF itu merebut tiga poin beruntun dan berbalik unggul 3-2.

Pertandingan pun berjalan lebih ketat dibandingkan game pertama. Jonatan Christie hanya unggul dua poin, yakni 11-9 di interval kedua.

Wang Tzu Wei terus memberikan perlawanan pada Jonatan Christie untuk menjaga asa Chinese Taipei. Tiga poin beruntun diraih untuk menyamakan skor 14-14.

Jonatan tak mau lengah. Dia mendapatkan tiga poin beruntun untuk mengubah papan skor menjadi 19-16. Hingga akhirnya pengembalian keluar Wan Tzu Wei memastikan Jonatan Christie menang 21-16.

Di final Piala Thomas maupun Uber, Minggu (5/5/2024), Indonesia akan menghadapi China.

Cek berita update lainnya di Google News dan di WhatsApp Channels. Pastikan kamu sudah punya aplikasinya ya.

Pos terkait

banner 300x250