‘Tanam Harapan’, PWI Gandeng BUMN Ajak Masyarakat Tanam 100.000 Pohon

1 20240218 143937 0000

JK.COM, JAKARTA — Di peringatan Hari Pers Nasional (HPN) ke-39 dan HUT PWI ke-78, PWI menggandeng Kementerian BUMN melalui yayasan di 15 BUMN untuk mendukung Gerakan Tanam Harapan.

Gerakan ini merupakan upaya untuk mengurangi polusi udara yang semakin mengkhawatirkan.

Bacaan Lainnya

Ketua Umum PWI Pusat, Hendry Ch Bangun mengatakan dalam gerakan ini dilakukan pembagian 100.000 pohon berbagai macam jenis buah-buahan.

“Sebagian pohon sudah dibagikan hari ini ke masyarakat saat car free day (CFD) di depan FX Mal Sudirman, depan Menara BNI Dukuh Atas dan di Sarinah Jalan Sunda,” ungkap Hendry, Minggu (18/2/2024).

Pos terkait

banner 300x250