JK.COM, KEPULAUAN TALAUD – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Kepulauan Talaud menggelar kegiatan Sosialisasi Tahapan Pilkada Serentak Tahun 2024 bersama Stakeholder di Aula Kantor KPU setempat, Rabu (19/6/2024).
Kegiatan yang dibuka oleh Ketua KPU Kabupaten Kepulauan Talaud, Andri LJ Sumolang itu, diikuti oleh para Camat, Kepala Desa, Lurah, Danramil dan Babinsa, yang ada di Kecamatan Beo, Beo Selatan, Melonguane, Melonguane Timur dan Pulutan.
Dalam kegiatan tersebut, disampaikan sejumlah materi oleh 4 (empat) orang narasumber, yakni Dandim 1312 Talaud, Letkol Inf Sigfried W Panaha, Kapolres Kepulauan Talaud, yang diwakili AKP Yakobus Melale, Adhitia Harjanto Mewakili Kepala Kejaksaan Negeri Melonguane dan Ketua Bawaslu Kepulauan Talaud, Zenith Anaada.
Ketua KPU Kabupaten Kepulauan Talaud, Andri LJ Sumolang berharap, melalui kegiatan tersebut, masyarakat mengetahui tentang tahapan-tahapan yang dilakukan pada Pilkada Serentak 2024.
“Kegiatan hari ini, berjalan aman dan lancar. Kita harapkan, dengan sosialisasi ini, masyarakat menjadi teredukasi dan tahu apa saja tahapan yang dilakukan di Pilkada Serentak 2024 ini,” kata Andri.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Ketua Divisi Perencanaan Data & Informasi Budirman, Ketua Divisi Sosdikli Parmas & SDM Jein Hilda Palandung, Ketua Divisi Teknis Penyelenggaraan Ahmad Faisal Tahir, Ketua Divisi Hukum & Pengawasan Jekman Wauda dan Jajaran Sekretariat KPU Kepulauan Talaud.
Cek berita update lainnya di Google News. Pastikan kamu sudah punya aplikasinya ya.