Sikapi Tragedi Kanjuruhan, Ini 5 Poin Pernyataan Keprihatinan SIWO PWI Pusat

00 09 47 Images

JK.com, JAKARTA – Seksi Wartawan Olahraga (Siwo) PWI Pusat mengeluarkan pernyataan terkait tragedi Kanjuruhan, yang terjadi pasca laga Arema FC vs Persebaya di Liga 1, Sabtu (01/10/22). Tragedi yang membuat sepak bola Indonesia berkabung itu telah menelan korban jiwa lebih dari 100 orang. SIWO Pusat yang memiliki 35 perwakilan daerah se-Indonesia turut prihatin atas tragedi yang mencoreng dunia olahraga dan nama bangsa Indonesia itu.

Sejauh ini korban jiwa di Kanjuruhan menurut pihak kepolisian mencapai 129 orang. Sementara data dari Arema Crisis Center sebanyak 134 orang dinyatakan meninggal dunia. Melihat dari data sementara jumlah korban meninggal dunia itu, tragedi Kanjuruhan merupakan yang terbesar di dunia sepakbola setelah tragedi di Stadion Nasional (Estadio Nacional), Lima, Peru, saat pertandingan Peru melawan Argentina tahun 1964 yang menewaskan 326 orang.

Foto : Ketua SIWO PWI Pusat, AAGWA Ariwangsa

Pos terkait

banner 300x250