Setidaknya hingga kontraknya berakhir pada bulan Juni nanti.
Dia memiliki fokus pada skuad Garuda dan bekerja keras memberikan prestasi terbaik saat ini.
“Tetapi mungkin seperti sebelumnya sampai tahun 2023, maksudnya akhir tahun lanjut kontrak juga. Jadi tidak ada pikiran pergi ke negara lain. Memang selama turnamen kali ini pun memang ada tawaran, tetapi saya sama sekali tidak tertarik,” tambahnya.
Shin menegaskan bahwa dia sama sekali tidak tertarik untuk menjabat sebagai pelatih tim lain saat ini.
“Saya tidak pernah tertarik satu persen pun untuk menjabat sebagai pelatih tim negara lain. Jadi semoga tidak ada lagi kesalahpahaman,” tukasnya.
Dia berharap hal ini sebagai jawaban setelah menjadi pembicaraan publik beberapa waktu belakangan ini.
“Saya tegaskan lagi, jika Timnas Indonesia masih menjadi prioritas utama saya saat ini,” pungkasnya. (hk01)