Para Babinsa ini nantinya akan bertugas di setiap Desa dan kelurahan yang dibawahi Koramil dimana mereka ditugaskan, selaku Aparat kewilayahan, Dandim 1302/Minahasa menitipkan pesan, “Kalian hari ini akan saya lepas menuju Koramil masing-masing, tugas kalian disana adalah sebagai aparat teritorial, ujung tombak TNI AD, pesan saya laksanakan tugas dengan baik, jaga kekompakan dengan senior yang ada disana, loyal kepada atasan terlebih Danramil kalian, Katanya.
Lanjut Dandim, Sebagai Babinsa yang baru, kalian harus banyak belajar kepada para senior di Koramil, jaga namanya baik satuan, hindari pelanggaran sekecil apapun yang berakibat merugikan satuan terlebih merugikan diri sendiri, bersinergilah dengan aparat lainnya diwilayah seperti Lurah atau Kepala Desa, Babinsa Kamtibmas dan lain-lain, “Tegasnya.