Dijelaskannya pula, bahwa keberadaan gedung perpustakaan diyakini dapat memberikan warna dan kontribusi positif bagi masyarakat sekitar umumnya dan bagi dunia pendidikan khususnya.
“Mungkin ini bisa menjadi benteng buat anak-anak kita, buat masa depan bangsa kita terutama di dunia pendidikan, untuk memberikan hal-hal positif untuk anak-anak kita yang dalam usia pendidikan,” harap Riza.
“Mudah-mudahan kita dapat bersama-sama seiring sejalan, seiya sekata untuk membangun gedung perpustakaan ini sesuai dengan peran dan fungsi kita masing-masing,” pungkasnya.