“Seperti yang kita semua ketahui, kasus stunting di Kepulauan Babel, masih cukup banyak terjadi. Peranan keluarga sangat dibutuhkan, terutama para ibu-ibu, harus sangat memperhatikan asupan gizi anak,” kata Ringgit.
Lebih lanjut, Ringgit mengatakan bahwa saat ini pemerintah telah memberikan bantuan iuran jaminan kesehatan nasional. Ringgit menyebut, petugas pelayanan kesehatan merupakan garda terdepan, yang harus memberikan pelayanan maksimal serta informasi akurat dan jelas kepada masyarakat terkait kesehatan.
“Untuk mewujudkan itu, salah satu cara yang dilakukan yaitu menyediakan kotak saran dan masukan terkait pelayanan kesehatan di Puskesmas ataupun Rumah Sakit,” katanya.