Resmikan Masjid Agung Qubah Timah, Molen: Ini Simbol Toleransi yang Indah di Kota Pangkalpinang

Molen Resmikan Masjid Qubah Timah

JK.COM, PANGKALPINANG – Wali Kota Pangkalpinang, Maulan Aklil (Molen) meresmikan Masjid Agung Qubah Timah, di Pangkalpinang, pada Jumat (10/11/2023) pagi.

Dalam peresmian ikon terbaru di kota yang berjulukan Kota Beribu Senyuman itu, Molen didampingi Ustadz Das’ad Latif, Forkopimda, sejumlah masyarakat serta tamu undangan lainnya.

Bacaan Lainnya

Peresmian masjid tersebut, ditandai dengan pemukulan beduk yang disusul dengan gemuruh tepuk tangan tamu undangan dan masyarakat yang hadir, usai Molen dan Ustadz Das’ad Latif berhasil menarik kain hitam penutup logo qubah timah di Masjid tersebut.

Usai peresmian, Molen dan sejumlah tamu undangan, langsung memasuki Masjid untuk melaksanakan Tabligh Akbar, yang dihadiri oleh ribuan masyarakat Kota Pangkalpinang.

Pos terkait

banner 300x250