JK.com, MINAHASA – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Sulawesi Utara (Sulut), Herol Vresly Kaawoan melaksanakan reses di Desa Kaima, Kecamatan Remboken, Kabupaten Minahasa, pada Kamis (27/04/23).
Dalam reses tersebut, digelar juga kegiatan Pemeriksaan Mata Gratis, yang bekerjasama dengan Rumah Sakit (RS) Mata Sulut.
“Selain mendengarkan aspirasi masyarakat Desa Kaima, kegiatan Pemeriksaan Mata yang digelar secara gratis hari ini bertujuan untuk membantu masyarakat kurang mampu yang kesehatan pengelihatannya berkurang atau mata tua,” terang Herol Vresly Kaawoan.
Legislator dari Fraksi Nyiur Melambai itu berharap, masyarakat yang ada di Desa Kaima, Kecamatan Remboken menjadi terbantu dengan kegiatan Pemeriksaan Mata tersebut.