Polri, TNI, dan Pemerintah Kota Bitung Gelar Bakti Sosial dan Bakti Kesehatan bagi Masyarakat

Screenshot 2023 11 30 20 44 22 45 539af4bdc281ad56f81c3ae8193b1473

“Jadi, kegiatan ini dilakukan utamanya adalah untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat dalam hal kesehatan. Selain itu ada bakti sosial, ada beberapa paket bantuan yang sudah disiapkan,” ujar Irjen Pol Setyo Budiyanto.

Dirinya mempersilahkan kepada warga masyarakat untuk mengikuti pemeriksaan kesehatan di tenda-tenda yang telah disiapkan. Adapun bakti kesehatan meliputi pemeriksaan lab sederhana yakni kolesterol, asam urat, dan gula.

“Nanti langsung tahu gula darahnya berapa, asam uratnya berapa, kolesterolnya berapa, dan nanti akan diberikan obat oleh tim dokter. Tim dokternya pun bukan hanya dari Biddokkes Polda Sulut. Ada dari Kodam XIII/Merdeka, Puskesmas, rumah sakit daerah yang ada di Kota Bitung, semuanya lengkap, dan disesuaikan dengan keluhan-keluhan yang dialami oleh warga,” jelas Irjen Pol Setyo Budiyanto.

Kapolda Sulut berharap, kegiatan serupa bisa dilanjutkan dengan melibatkan lebih banyak pihak.

“Mudah-mudahan kegiatan ini bisa kita lanjutkan lagi. Yang pertama tujuannya adalah masyarakat Kota Bitung sehat. Kalau sudah sehat, maka aktivitasnya menjadi kuat,” harap Irjen Pol Setyo Budiyanto.

Pos terkait

banner 300x250