Kapolres Kepulauan Talaud, AKBP Arie Sulistyo Nugroho dalam sambutannya menuturkan, bahwa dirinya meminta dukungan dan kerjasama dari seluruh personil Polres Kepulauan Talaud dalam memberikan pelayanan, keamanan serta menjaga keutuhan NKRI di perbatasan.
“Selain itu, mohon dukungan dan kerjasamanya dari para stakeholder, unsur Muspida dan tokoh masyarakat untuk membangun Kabupaten Kepulauan Talaud ini menjadi lebih Aman, lebih maju untuk kedepannya,” tutur AKBP Arie Sulistyo Nugroho.
Untuk diketahui, AKBP Arie Sulistyo Nugroho diamanahkan untuk memegang tampuk pimpinan di Polres Kepulauan Talaud, menggantikan AKBP Muhammad Chaidir.