Pj Wali Kota Pangkalpinang Harapkan Pelaksanaan MTQH ke XXXII Dapat Tingkatkan Kerukunan Umat

Watermark Jk 2024 20240724 094434 0000

JK.COM, PANGKALPINANG — Penjabat (Pj) Wali Kota Pangkalpinang, Lusje Anneke Tabalujan berharap, pelaksanaan Musabaqoh Tilawatil Qur’an dan Hadis (MTQH) ke-XXXII tingkat Kota Pangkalpinang, dapat meningkatkan kerukunan umat.

Demikian disampaikannya, saat membuka secara resmi acara tersebut, di halaman kantor Wali Kota Pangkalpinang, Selasa (23/7/2024) malam.

Bacaan Lainnya

“MTQH juga diharapkan dapat meningkatkan kesadaran umat agar lebih humanis dan terbuka, dan sebagai sarana dakwah untuk menyempurnakan akhlak kaum muslimin dan muslimah,” tutur Lusje.

“Selain itu, penyelenggaraan MTQH ini, diharapkan mampu mempererat jalinan tali silaturahmi, serta menguatkan nilai-nilai kebersamaan antar khafilah, yang terjalin dalam ikatan ukhuwah islamiyah, ukhuwah wathaniyah dan insaniyah,” imbuhnya.

Pos terkait

banner 300x250