JK.COM, JAKARTA — Plt. Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Amalia Adininggar Widyasanti mengatakan pertumbuhan ekonomi Indonesia sepanjang 2023 menyentuh angka 5,05%.
Angka ini lebih rendah dibanding capaian sepanjang 2022 yang mencapai 5,31%. Namun jika dibandingkan sejumlah negara lain, pertumbuhan ekonomi Indonesia menjadi salah satu yang tertinggi di dunia.
“Di tengah perlambatan ekonomi global dan penurunan harga komoditas, ekonomi Indonesia tetap tumbuh solid sebesar 5,05% secara year on year,” kata Amalia, dalam konferensi pers Pertumbuhan Ekonomi Indonesia 2023 di Gedung BPS, Jakarta Pusat, seperti dikutip dari merdeka.com, Senin (5/2/2024).