Perkuat Sinergitas, KPU Kepulauan Talaud Ngopi Bareng Insan Pers

Watermark Jk 2024 20240621 195813 0000

JK.COM, KEPULAUAN TALAUD – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Kepulauan Talaud, menggelar kegiatan Ngobrol Pilkada Serentak 2024 (Ngopi) bersama insan pers setempat, di Kenzo Cafe Melonguane, Jumat (21/6/2024) sore.

Mengawali sambutannya sekaligus membuka kegiatan, Ketua Divisi Sosdiklih SDM dan Parmas, Hilda Jein Palandung mengungkapkan, kegiatan tersebut bertujuan untuk memperkuat sinergitas antara insan pers dan KPU.

Bacaan Lainnya

“Semoga kegiatan ini bisa menjadi awal terbentuknya simbiosis mutualisme antara insan pers dan KPU Kepulauan Talaud. Nantinya, kami (KPU Kabupaten Kepulauan Talaud) akan menyediakan media centre bagi para wartawan yang bermitra dengan kami,” tutur Hilda.

“Kami harapkan, media tak lelah meneruskan informasi terkait tahapan Pilkada Serentak 2024, ke masyarakat. Semoga, masyarakat kita teredukasi dan partisipasi pemilih di Pilkada Serentak 2024 ini semakin meningkat,” lanjutnya.

Pos terkait

banner 300x250