“Hari ini kami menggelar program literasi jurnalistik di SMK Yapentob, lalu pembagian Bansos dan saat ini beri santunan bagi anak-anak yatim piatu,” ujarnya.
Menurutnya, memberi santunan bagi anak-anak yatim memiliki keutamaan, selain itu dapat mengasah kepedulian dan rasa kemanusiaan para jurnalis terhadap lingkungan sekitar.
“Memberi makan minum anak yatim ada keutamaan yang ingin kita raih, yaitu pahala. Ini juga merupakan bentuk kepedulian kami dengan sesama,” tuturnya.