Peran Ibu Jadi Benteng Terkuat Cegah Narkoba di Pangkalpinang

Watermark Jk 2024 (9)

Selain itu, Yuniar juga mengajak para ibu untuk aktif terlibat dalam kegiatan-kegiatan sosial di lingkungan sekitar. Dengan begitu, para ibu dapat lebih mudah mendeteksi adanya indikasi penyalahgunaan narkoba di lingkungannya dan segera melaporkan kepada pihak berwenang.

“Sebagai seorang ibu, kita jangan sampai buta dan tuli dengan masalah narkoba ini. Permasalahan di lingkungan jika ada yang dicurigai silakan dilaporkan ke RT,” tegas Yuniar.

Bacaan Lainnya

Yuniar menutup sambutannya dengan menekankan pentingnya peran ibu sebagai komunikator yang efektif.

“Membangun kepercayaan dan ketahanan diri anak-anak. Menjaga kesehatan mental anak itu penting. Ibu sebagai pengawas dan pembimbing. Ibu sebagai komunikator yang efektif,” pesannya.

Dengan adanya sosialisasi ini, diharapkan para ibu di Kota Pangkalpinang dapat lebih memahami tentang bahaya narkoba dan peran mereka dalam mencegah penyalahgunaan narkoba di lingkungan keluarga.

Pos terkait

banner 300x250