JK.COM, PANGKALPINANG – Pj Wali Kota Pangkalpinang, Lusje Anneke Tabalujan didampingi Sekda Kota Pangkalpinang, Mie Go meninjau langsung kegiatan operasi pasar murah yang digelar di halaman kantor Wali Kota Pangkalpinang, Rabu (3/4/2024).
Berbagai bahan kebutuhan pokok, bumbu dapur hingga produk UMKM disediakan pihak panitia, namun stand beras lah yang paling ramai diserbu pembeli.
Beras Stabilisasi Pasokan dan Harga Pangan (SPHP) Bulog yang disediakan sebanyak 2,7 ton, laku terjual. Begitu pula dengan beras merk lain yang ramai pembeli karena harganya dijual di bawah harga pasar.
Pada kesempatan itu, Lusje mengatakan beras masih menjadi komoditas yang paling diincar masyarakat.