“Selain itu ada juga bazar UMKM, fun run, festival band, kontes durian, lokal pride, donor darah, cek kesehatan gratis dan sosialisasi dari penyelenggara Pemilu 2024,” jelasnya.
Adhian juga mengungkapkan, perbedaan gelaran Parittiga Expo dengan Expo lainnya, hanya terdapat pada cara penyajiannya yang berbeda.
“Bedanya disini, adanya stand-stand Desa yang menampilkan potensi-potensi yang ada dan berkembang di desanya masing-masing. Seperti perkebunan dan perikanan dan lain lain,” ungkapnya,
Sementara itu, Ketua TP PKK dan DWP Kecamatan Parittiga, Ilvie Aprilia, mengajak masyarakat Parittiga khususnya dan masyarakat Babel umumnya untuk mengunjungi Parittiga Expo 2024 serta turut menyukseskan event tersebut.
Ilvie mengatakan, ada 10 stand desa yang ikut bergabung memeriahkan kegiatan pameran tersebut. Dan mengajak masyarakat Parittiga dan sekitarnya untuk menghadiri event Expo 2024.
“Kami mengajak kepada seluruh masyarakat turut memeriahkan dan berbondong-bondong datang ke Parittiga Expo 2024 dan semoga expo ini berjalan sukses. Dengan bersama, kite ge pacak,” ujarnya.
Fun Run Expo 2024
Salah seorang crew, Lino menyebutkan, dalam Parittiga Expo 2024 ini juga akan digelar Fun Run pada Sabtu (13/1/2024) pagi.
Dikatakannya, acara Fun Run akan dimulai jam 6.30 pagi, dengan peserta ditargetkan sebanyak 1000 orang itu akan mengambil rute start dari lapangan Ex Garasi ke jalan rambat menuju jalan SMK 1 Parittiga, lalu melewati jembatan salim, dan finish kembali ke lapangan Ex Garasi Parittiga.