JK.COM, HANOI — Philippe Troussier, pelatih tim sepak bola Vietnam resmi dipecat Federasi Sepak Bola Vietnam (VFF), usai timnya dibantai timnas Indonesia 0-3 di matchday keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, Selasa (26/3/2024) malam WIB.
Keputusan VFF itu diambil setelah melakukan pertemuan dengan Troussier tak lama saat laga tersebut usai.
Dalam pertemuan itu kedua belah pihak resmi memutus kerja sama, padahal kontrak pelatih berusia 69 tahun asal Prancis itu masih panjang, yakni hingga akhir Juli 2026 mendatang.
“Setelah pertandingan kedua antara Vietnam dan Indonesia, di babak kualifikasi kedua Piala Dunia FIFA 2026 di Asia (malam 26 Maret 2024), Federasi Sepak Bola Vietnam dan pelatih kepala Philippe Troussier bertemu untuk membahas proses kerja mereka sebagai pelatih kepala tim Vietnam dan tim U23 Vietnam. Pada pertemuan tersebut, Federasi Sepak Bola Vietnam dan pelatih kepala tim nasional Vietnam, Philippe Troussier, sepakat untuk mengakhiri kontrak mereka pada 26 Maret 2024,” tulis VFF dalam pernyataan resminya.