JK.COM, PANGKALPINANG — Polda Babel mengimbau warga masyarakat kota Pangkalpinang agar meningkatkan pengawasan terhadap Anak pasca aksi tawuran dan pengeroyokan yang melibatkan anak-anak dan remaja akhir-akhir ini.
Untuk itu, Kabid Humas Polda Babel, Kombes Pol Jojo Sutarjo meminta masyarakat untuk tidak khawatir. Pasalnya, kata Jojo, pihaknya telah mengambil langkah-langkah tegas untuk penanganan kasus-kasus seperti ini.
“Kita sampaikan bahwa pelaku sudah diamankan. Kita minta masyarakat tidak perlu khawatir karena kami ingin memastikan keamanan tetap terjaga,” ujarnya.
Selain itu, Jojo juga menegaskan pihaknya akan terus bekerja keras untuk mencegah dan mengantisipasi terjadinya kejadian serupa.
Dirinya meminta semua elemen masyarakat bersama-sama untuk dapat menjaga serta meningkatkan pengawasan terhadap anak-anak.