“Kegiatan ini nanti akan dipusatkan di Lapangan Schwarz Langowan, Kabupaten Minahasa. Semoga pak Prabowo berkenan hadir di kegiatan ini.” ujar Balamba.
“Saya bersyukur, sampai hari ini banyak sekali bantuan yang datang dari berbagai pihak, salah satunya ibu Conny Lolyta Lumondor, Ketua DPD Gerindra Sulut, yang sudah memberikan bantuan berupa satu unit rumah, yang nantinya menjadi hadiah utama dalam kegiatan ini,” imbuhnya.
Sementara itu, Ketua DPD Partai Gerindra Sulut, Conny Lolyta Lumondor, yang diwakili Sekretaris DPD Gerindra Sulut, Andre H Umboh mengajak seluruh Panitia dan pimpinan DPC se-Sulut, untuk mensosialisasikan kegiatan Jalan Sehat Prabowo tersebut.
“Saya harap, seluruh Panitia dan seluruh pimpinan DPC di 15 Kabupaten/Kota se-Sulut terus mensosialisasikan kegiatan ini. Semoga, kegiatan Jalan Sehat Prabowo ini dapat berjalan lancar,” ujar Andre.