Pangkalpinang Akan Miliki Yayasan NAPZA, Pj Wako Tekankan ini

Watermark Jk 2024 (8)

JK.COM, PANGKALPINANG — Penjabat (Pj) Wali Kota, Budi Utama mengatakan Kota Pangkalpinang akan memiliki yayasan NAPZA guna memulihkan individu yang memiliki ketergantungan terhadap narkoba.

Budi menekankan, yayasan itu agar dapat digunakan sebagai tempat atau pusat rehabilitasi untuk menanggulangi masalah penyalahgunaan narkoba dan obat-obatan terlarang.

Bacaan Lainnya

Hal itu disampaikannya, saat menghadiri sosialisasi yang mengusung tema memperkuat ketahanan keluarga anti Narkoba melalui peran Ibu di Kota Pangkalpinang, di ruang OR Kantor Wali Kota Pangkalpinang, Selasa (10/9/2024).

“InsyaaAllah kita akan punya yayasan NAPZA. Sekarang masih tahap verifikasi oleh tim aset berkenaan pemakaian aset,” ungkap Budi.

Pos terkait

banner 300x250