Menyongsong Indonesia Emas: Dialog Kepemudaan HUT-RI ke-78 di Tobayagan Selatan

Img 20230813 233939
Ketua DPD KNPI Kabupaten Bolmong Feramitha mokodompit saat berikan penyampaian

Tiga narasumber berkualitas telah dihadirkan dalam acara tersebut, yaitu, Ketua Lesbumi NU Kotamobagu, Handoko Paputungan; Ketua DPD KNPI Kabupaten Bolmong Feramitha Mokodompit; serta Sekretaris Pemuda Muhammadiyah Bolaang Mongondow Selatan, Khadafi Langkau.

Mereka membawa wawasan dan pandangan berharga tentang peran pemuda dalam mencapai potensi maksimal bangsa.

Bacaan Lainnya

Rinaldi Potabuga, Ketua Umum Karang Taruna Tobayagan Selatan, dalam sambutannya, mengucapkan rasa syukur dan terima kasih atas kehadiran para narasumber. Ia menekankan betapa berharganya kehadiran mereka dalam acara tersebut, serta mengajak pemuda-pemudi untuk terus bergerak aktif dan memberikan kontribusi positif dalam kehidupan masyarakat melalui tindakan nyata.

IMG_20230813_234022

“Kita adalah harapan bangsa. Oleh karena itu, mari kita terus aktif dan memberikan kontribusi nyata dalam pembangunan masyarakat, bangsa, dan negara,”ujar Rinaldi.

Ia juga berpesan memberikan semangat kepada seluruh elemen pemuda untuk tidak hanya berkutat dalam retorika, tetapi juga beraksi secara nyata.

Dalam konteks ini, harapan Rinaldi sangat jelas, yaitu untuk mempertahankan semangat perjuangan dan solidaritas dalam membangun bangsa dan negara. Ia berharap Karang Taruna Tobayagan Selatan dan seluruh elemen pemuda akan terus bersatu dalam semangat organisatoris, menjaga semangat solidaritas, serta memajukan bangsa dan negara, terutama di tingkat pedesaan seperti Desa Tobayagan Selatan.

Kehadiran pemerintah desa Tobayagan Selatan, berbagai Organisasi Karang Taruna dari beberapa desa, GP Ansor, Organisasi Paguyuban, dan perwakilan mahasiswa di BMR turut memeriahkan acara ini.

Momen Dialog Kepemudaan ini tak hanya menjadi wadah untuk berbicara, tetapi juga untuk menggerakkan tindakan nyata demi masa depan Indonesia yang lebih baik.

“Dengan semangat yang dinyalakan oleh kegiatan ini, para pemuda di Tobayagan Selatan siap mewujudkan mimpi-mimpi besar dan menerangi jalan menuju Indonesia Emas yang diidamkan,”tambah Potabuga.(345)

Pos terkait

banner 300x250