Talaud , Jurnal khatulistiwa– Keluarga penyandang disabilitas yang ada di Kabupaten Kepulauan Talaud menyambangi Kantor Gubernur Sulawesi Utara melakukan aksi demo atas tindakan diskriminasi yang dilakukan oleh Pemerintah Kabupaten Talaud kepada Kaum Disabilitas, Senin (25/9/2023).
Aksi protes tersebut dilakukan untuk meminta keadilan atas tindakan dugaan diskriminasi berkedok bantuan sosial yang dilakukan oleh Dinas Sosial Pemerintah Kabupaten Talaud.
Pemberian Manumbalang selaku orator dalam aksi tersebut menyebutkan ada sejumlah poin tuntutan terkait tindakan diskriminasi yang terjadi di Kabupaten Talaud. Seperti pembagian bantuan sosial untuk kaum Disabilitas yang tidak tersalurkan, dan tindakan diskriminasi atas hak-hak kaum disabilitas.
“Dalam tahun ini ada pencairan dana bantuan sosial dari dinas sosial untuk kaum Disabilitas dengan total anggaran Rp. 815.000.000 (Delapan ratus lima belas juta rupiah) yang dibagikan 2 tahap. Saya bersama isteri yang notabene sebagai kaum disabilitas tidak mendapatkan hal tersebut,” kata Manumbalang saat menyampaikan orasi.