Menpora RI: “Pers Berperan Besar dalam Perkembangan Olahraga”

Png 20230208 205928 0000

JK.com, MEDAN – Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia Zainudin Amali menegaskan pers memiliki kontribusi besar ikut menyukseskan Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI 2024 Aceh-Sumut.

Penegasan itu disampaikan Menpora Amali ketika hadir membuka Seminar Olahraga dan Rapat Kerja Nasional (Rakernas) SIWO PWI 2023, dalam rangkaian peringatan Hari Pers Nasional (HPN) di Hotel Santika Medan, Rabu (08/02/23) pagi.

Bacaan Lainnya

Menurut Menpora Amali, pers punya peran strategis dan sangat penting dalam menyampaikan informasi kepada masyarakat.

“Semoga dari seminar olahraga yang digagas SIWO PWI Pusat ini akan menghasilkan dan menelorkan pemikiran positif, karena pers memang punya kontribusi sangat besar untuk suksesnya PON XXI Sumut dan Aceh,” tutur Menpora Amali.

Tak ketinggalan Menpora Amali mengapresiasi setinggi-tingginya dedikasi pers yang konsisten dan berkesinambungan, dalam memberitakan olah raga di tanah air dengan segala dinamikanya.

Dirinya juga berharap, sinergi bersama stakeholder olahraga terus terjalin dan dapat ditingkatkan.

Pos terkait

banner 300x250