“Saya juga berpesan kepada ibu-ibu pengusaha, mari kita menggiatkan usaha dengan maksimal dalam rangka memperoleh devisa untuk kemajuan Kota Pangkalpinang. Tetapi juga jangan tinggalkan keluarga, karena kehidupan yang ada di rumah tangga pada hakikatnya lahir dari seorang wanita,” ujarnya.
Ia menambahkan, kreativitas produk usaha yang memiliki ciri khas yang melekat pada Kota Pangkalpinang agar dapat juga dimodifikasi, sehingga dapat menjangkau pangsa pasar dari berbagai kalangan.
“Orang yang datang ke Provinsi Kepulauan Bangka Belitung pasti akan berkunjung ke Kota Pangkalpinang, maka kita harus tumbuhkan produk-produk usaha kita yang memiliki ciri khas dan dapat dimodifikasi. Kita juga dapat menggunakan teknologi berupa penjualan online agar dapat dikenal secara nasional maupun seluruh dunia,” imbuhnya.