“Tidak boleh ada pelanggaran yang dilakukan oleh anggota Polda Sulut, mampu dan menguasai teknologi informasi dan junjung tinggi netralitas dalam Pemilu,” lanjutnya.
Lebih lanjut, Irjen Pol Yudhiawan menegaskan komitmennya untuk terus meningkatkan pelayanan kepada masyarakat. Selain itu, ia tidak menginginkan ada anggota, yang menyelewengkan anggaran negara dan terlibat narkoba.
“Semoga penerapan commander wish yamg baik oleh personel Polda Sulut, bisa membawa kita menjadi Polri yang Presisi, menuju Indonesia maju,” tukasnya.
Turut hadir dalam kesempatan itu, para PJU Polda, Kapolres dan Kapolresta jajaran, Bhayangkari serta perwakilan personel Polda Sulut. (Nel)