Lakukan Respon Cepat, Tim Gabungan Pastikan Aktivitas PIP Pasir Padi di Luar Jalur Pelayaran

Img 20220912 Wa0043

JK.com, PANGKALPINANG – Ramainya pemberitaan terkait belasan Ponton Isap Produksi (PIP) yang beroperasi di wilayah perairan Pasir Padi Pangkalpinang, memantik reaksi Tim Gabungan yang terdiri dari Dit Polairud, KSOP dan Wastam PT Timah Tbk untuk melakukan respon cepat. Akhirnya Tim gabungan tersebut melakukan Inspeksi Mendadak (Sidak) ke lokasi pada Senin (13/09/22) pagi.

Pasca melakukan sidak, tim gabungan memastikan bahwa keberadaan PlP tersebut, lebih kurang 1 mil dari alur pelayaran keluar masuk kapal dari Pangkalbalam. Kemudian Untuk wilayah kerja belasan PIP ini sendiri berada di dalam WIUP OP DU 1556 milik PT Timah Tbk.

Bacaan Lainnya

“Biar permasalahan ini jelas dan tidak simpang siur. Jadi kita lakukan pengecekan secara langsung ke lokasi, bersama sama pihak Airud dan PT Timah. Dari titik di mana PIP ini bekerja, kita pastikan posisinya berada di luar alur pelayaran. Jaraknya sekitar lebih kurang 1 mil dari alur pelayaran,” ungkap koordinator tim sidak dari KSOP Yoe Hendiansyah sembari menunjukkan peta digital pelayaran.

Pos terkait

banner 300x250