JK.COM, MANADO — Komisi III DPR-RI mengapresiasi kinerja Pemda Sulawesi Utara (Sulut) karena telah berhasil mengawal pelaksanaan Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 berjalan aman, damai dan lancar.
Hal itu diungkapkan anggota Komisi III DPR-RI, Romo H.R. Muhammad Syafi’i usai melakukan tatap muka saat kunjungan kerja reses Komisi III DPR-RI, dalam rangka pengawasan mitra kerja di Sulawesi Utara yang digelar di Hotel Four Points Manado, Rabu (28/2/2024) malam.
Ia menyebut, kunjungan itu juga membahas sejumlah hal terkait pelaksanaan tugas, baik dari institusi Kepolisian, Kejaksaan dan BNN Provinsi Sulut.
“Kami juga menerima masukan beberapa hal yang menurut mitra kami perlu penyempurnaan dari sisi anggaran dan personel dan itu kita maklumi, dan masukan ini akan kita sampaikan kepada pimpinan yang lebih tinggi di Jakarta. Dan juga kita memberikan masukan, terkait tanah dan objek vital nasional di Sulawesi Utara,” lanjutnya.