KPU Kabupaten Kepulauan Talaud Optimis Selesaikan Proses Coklit dalam 2 Minggu

Watermark Jk 2024 20240624 030041 0000

JK.COM, KEPULAUAN TALAUD – Ketua Divisi (Kadiv) Perencanaan Data dan Informasi (Rendatin), Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Kepulauan Talaud, Budirman, optimis proses pencocokan dan penelitian (Coklit) data pemilih Pilkada Serentak 2024, di wilayahnya dapat selesai dalam waktu 2 (Dua) minggu.

Demikian disampaikannya, saat ditemui usai acara Bimbingan Teknis (Bimtek) Pemutakhiran Data dan Penggunaan Aplikasi E-Coklit pada Pilkada Serentak 2024, di Aula Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kabupaten Kepulauan Talaud, Sabtu (22/06/2024).

Bacaan Lainnya

“Kita sangat optimis proses coklit di Pilkada Serentak 2024 ini bisa selesai sesuai target. Karena kan prosesnya dilakukan melalui aplikasi E-Coklit,” ucap Budirman.

“Yang mana, petugas pemutakhiran data pemilih (Pantarlih) sudah kita berikan bimtek terkait bagaimana cara memasukan data ke dalam aplikasi E-Coklit ini,” lanjutnya.

Pos terkait

banner 300x250