Ketua DPRD Bangka Ajak Semua Pihak Semarakkan HUT RI ke 79 dengan Semangat Kebersamaan

Watermark Jk 2024 20240816 221858 0000

JK.COM, SUNGAILIAT – Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Bangka, Iskandar mengajak semua pihak menyemarakkan perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) Republik Indonesia (RI) ke 79, dengan semangat kebersamaan.

Demikian disampaikan Iskandar dalam sambutannya, saat Rapat Paripurna Istimewa Mendengarkan Pidato Kenegaraan Presiden RI, dalam rangka memperingati HUT RI ke 79, di Gedung Mahligai Kantor DPRD Kabupaten Bangka, Jumat (16/8/2024).

Bacaan Lainnya

“Mari kita semarakkan Indonesia Maju dengan semangat kolaborasi dan kebersamaan,” ajak Iskandar.

“Kebersamaan ini, merefleksikan semangat Bangsa Indonesia untuk terus bersama-sama berkolaborasi melanjutkan perjuangan dan pembangunan,” lanjutnya.

Dalam kesempatan itu, Iskandar mengajak seluruh tamu undangan untuk memanjatkan doa kepada para pahlawan dan para pendahulu, yang telah berjasa dalam memperjuangkan kemerdekaan.

“Manfaatkan momentum ini, untuk wujudkan Indonesia Maju, sesuai dengan tema HUT RI ke -79 kali ini, yang bertajuk Nusantara Baru Indonesia Maju,” tutupnya.

Usai memberikan sambutan, Iskandar beserta seluruh tamu undangan yang hadir, bersama-sama mendengarkan Pidato Kenegaraan yang disampaikan Presiden RI Joko Widodo.

Turut hadir dalam Rapat Paripurna tersebut, Pj Bupati Bangka M Haris, Forkopimda, Plh Sekda, Pejabat eselon II dan III di lingkup Pemerintah Kabupaten Bangka, serta Wakil Ketua I dan II DPRD Kabupaten Bangka M Taufik Koriyanto dan Rndra Basri.

Turut hadir pula, Pasukan Pengibar Bendera, para Camat, Lurah, Tokoh Masyarakat, Pemuda dan Agama se-Kabupaten Bangka, Insan Pers, serta tamu undangan lainnya.

Cek berita update lainnya di Google News. Pastikan kamu sudah punya aplikasinya ya.

Pos terkait

banner 300x250