“Semoga kita selalu diberikan kesehatan, kebahagiaan dan kesejahteraan di tahun baru Imlek kali ini. Mari kita terus menjaga harmoni dengan saling membantu satu sama lain dan terus bergotong royong untuk Pangkalpinang yang lebih baik,” imbuhnya.
Selain itu, Budi juga menyampaikan ucapan terima kasih atas partisipasi masyarakat dalam membayar pajak di Kota Pangkalpinang yang pada tutup semester tahun 2022 lalu mengalami kenaikan yang pesat dari tahun sebelumnya.