“Kita mengapresiasi apa yang diinisiasi oleh rekan-rekan dari PWI Babel yang melaksanakan penanaman mangrove bertepatan dengan Hari Mangrove Se-Dunia. Ini merupakan kepedulian yang luar biasa terhadap lingkungan yang ada.
Dalam kesempatan tersebut, Kapolda juga mengajak seluruh lapisan masyarakat bersama-sama menanam mangrove guna menjaga kelestarian alam pesisir pantai.
“Kami mengharapkan kepada seluruh masyarakat, untuk menjaga mangrove ditanam, tanpa memandang siapa yang menanamnya karena ini kepentingan kita bersama. Kegiatan merupakan suatu terobosan yang baik, yang harus ditiru untuk kelestarian lingkungan kedepannya,” pungkasnya.