JK.COM — Kabar baik datang dari Nathan Tjoe-A-On yang diizinkan klubnya SC Heerenveen, untuk kembali bergabung dengan Skuad Garuda Muda Indonesia di ajang Piala Asia U-23 2024 di Qatar.
Kabar baik itu dipastikan lewat keterangan resmi dari Ketum PSSI, Erick Thohir.
Dengan kembali bergabungnya Nathan maka kekuatan timnas U-23 Indonesia tak jadi berkurang saat jalani laga di perempatfinal Piala Asia U-23 2024 melawan Korea Selatan.
“Kabar baik datang dari Belanda yang mana Heerenveen akhirnya mengizinkan Nathan memperkuat timnas hingga sisa Piala Asia U-23,” ujar Erick Thohir dalam keterangannya yang dikutip Jurnal Khatulistiwa, Rabu (24/4/2024) pagi.
Mendapatkan izin dari klubnya itu, Nathan Tjoe-A-On langsung terbang ke Qatar untuk bisa ikut dalam persiapan Timnas Indonesia U-23 kontra Korea Selatan nanti.
Erick Thohir juga menyebut usahanya melobi klub asal Belanda itu sukses berkat dukungan dari seluruh pihak.