“Oleh karena itu, Pemkot Pangkalpinang perlu melakukan pemantauan di setiap pasar, agar dapat mengatasi kenaikan harga bahan pokok masyarakat, menjelang perayaan Idul Fitri 1444 Hijriah,” katanya.
Menurutnya, Pemkot Pangkalpinang dapat mengecek langsung sejumlah gudang penyimpanan bahan pokok dan komoditas pangan, guna memastikan persediaan suplainya aman, serta bisa menjaga harga bahan pokok tetap stabil.