Hadiri Pisah Sambut Kapolresta Pangkalpinang, Molen : ” Pangkalpinang Adalah Kota Tertenang se-Indonesia”

20230111 155921 0000

JK.com, PANGKALPINANG – Walikota Pangkalpinang, Maulan Aklil menyebut bahwa Pangkalpinang merupakan kota tertenang se-Indonesia. Menurutnya di Kota yang berjulukan Kota Beribu Senyuman ini, belum pernah terjadi konflik Suku Agama Ras dan Antar Golongan (SARA).

Hal demikian disampaikan Walikota yang akrab disapa Molen itu saat menghadiri acara pisah sambut Kapolresta Pangkalpinang, dari AKBP Dwi Budi Murtiono ke Kombespol Gatot Yulianto, di Ballroom Fox Harris Hotel Pangkalpinang, Selasa (10/01/23) malam.

Bacaan Lainnya

“Kota Pangkalpinang adalah kota tertenang se-Indonesia. Selamat datang pak Gatot di kota kami Kota Pangkalpinang, ini kota kecil, gak banyak penduduk kami, kota ini heterogen. Insyaa Allah disini belum pernah terjadi konflik SARA. Disini tenang bapak, bahkan ada istilah kalo udah minum air Bangka Belitung ini rasanya ga bakal pulang lagi,” ucap Walikota Pangkalpinang.

Dalam kesempatan itu, Molen berharap kedepannya sinergitas antara Pemerintah Kota Pangkalpinang dan Polresta Pangkalpinang semakin solid.

Pos terkait

banner 300x250