Gelar Tabligh Akbar Maulid Nabi, Erzaldi Rosman Pesankan ini

Img 20221011 032315

Dalam kesempatan yang sama, Ketua Masjid Nurul Hibah Parit Lalang, Pangkalpinang, Irwansyah mengatakan bahwa kegiatan Tabligh Akbar ini dilaksanakan oleh Masjid Nurul Hibah yang berkolaborasi dengan majelis Maulid Arba’in. Selain itu, Irwansyah menerangkan bahwa Masjid Nurul Hibah memiliki salah satu program yang bergerak di bidang sosial bernama “Nurul Hibah Peduli”. Yang dalam pelaksanaannya, program ini setiap bulan menyantuni fakir miskin, anak yatim dan masyarakat yang membutuhkan di sekitar Masjid Nurul Hibah.

“Maulid Arba’in ini dilaksanakan secara keliling selama 40 hari. Kebetulan, giliran kita di Nurul Hibah ini mendapat malam Arba’in yang ke 15. Kalau kegiatan Nurul Hibah sendiri, kita ada kegiatan sosial namanya Nurul Hibah Peduli. Setiap bulan kita berikan santunan kepada warga, khususnya warga diseputaran Nurul Hibah. Awalnya kami mulai dari 12 orang, terus berlanjut ke 28 orang, kemudian berlanjut lagi ke 50 orang, sekarang insyaallah ke 100 orang,” ungkapnya.

Bacaan Lainnya

Irwansyah berharap, kegiatan yang perdana diselenggarakan di masjid Nurul Hibah Parit Lalang Pangkalpinang ini bisa menjadi Pilot Project bagi masjid-masjid lainnya. Tak lupa, Irwansyah juga mengucapkan terima kasih kepada masyarakat yang telah menitipkan hewan aqiqahnya kepada panitia, serta kepada seluruh tamu undangan, para habaib, alim ulama, guru-guru yang telah hadir, rekan sinergisitas serta para warga yang sudah membantu terlaksananya Tabigh Akbar tersebut.

“Kalau di Kelurahan Parit Lalang, jujur saja ini perdana. Yang pasti kami tidak punya niat macam-macam, kita mengagungkan Hari Maulid, hari kelahiran Baginda Rasullulah, niat kita untuk syi’ar. Terima Kasih juga kepada masyarakat yang telah menitipkan hewan aqiqahnya kepada panitia. Alhamdulillah kita di tahun perdana ini mendapatkan 10 ekor kambing. Harapannya mudah-mudahan ditahun berikutnya semakin banyak, semakin kita gembirakan lagi, kita meriahkan lagi peringatan Maulid Nabi Muhammad, semoga kita panjang umur dalam ketaatan kepada Allah,” pungkasnya.

Pos terkait

banner 300x250