Di tempat yang sama, keterangan Aching tersebut dibenarkan oleh beberapa saksi yang pada waktu itu berada di tempat kejadian. Tata salah satu saksi membenarkan jika kejadian itu dia melihat kalau Sufrendi sempat melayangkan pukulan lebih dulu ke Aching.
“Ya bang, saya lihat Sufrendi mukul duluan ke arah muka bos Aching, secara reflek ditangkap tangan nya oleh bos Aching, saya lihat mereka berdua jatuh ke dalam selokan bang, ” jelas Tata.
Begitu juga keterangan saksi Tilek, membenarkan jika Aching tidak benar menganiaya Sufrendi seperti yang di beritakan di beberapa media online.
“Saya juga waktu kejadian memang melihat kalau Sufrendi sempat emosi duluan, dan mukul bos Aching sampai akhirnya mereka terjatuh ke selokan, bos Aching waktu itu membela diri, ” kata Tilek.
Dengan kejadian tersebut, Aching merasa dicemarkan nama baiknya, dan berencana akan melapor balik ke pihak Kepolisian. (red)