Selain itu kata dia, personelnya juga akan ikut serta dalam kegiatan Patroli, dan sisanya sedang disiagakan dan selalu siap untuk di gerakan apabila diperlukan.
Usai pelaksanaan apel siaga tersebut, Dandim 1302/Minahasa itu kemudian mengikuti Video Conference (Vicon) dengan Panglima TNI dan Kapolri, untuk memonitoring malam pergantian tahun baru 2024.
Dalam Vicon tersebut, ia didampingi Kapolres Minahasa AKBP Ketut Suryana, Asisten satu Kabupaten Minahasa, Reviva Maringka, Kepala Dinas Pemadam Kebakaran, John Kapoh, Kepala BPBD Minahasa, Lona Octavianus Karel Wattie, Kasat Pol-PP Minahasa, Alex W. Mamesah, Kepala Dinas Perhubungan Minahasa, David Mangundap, serta Kepala Dinas Kesehatan Minahasa, dr. Imelda Olviana Ratu. (Andreano S).