Dandim 1302 Minahasa Hadir Dalam Kegiatan Penutupan Wake Fest 2023 Di Danau Tondano Minahasa..

Screenshot 2023 11 26 22 40 32 39 539af4bdc281ad56f81c3ae8193b1473

“Selaku pemerintah Kabupaten Minahasa bersyukur kepada Tuhan da n menyampaikan terimakasih kepada IWWF, Kementerian Parekraf, Pemerintah Provinsi serta masyarakat yang selalu hadir dan berbondong-bondong dalam mendukung dan ikut mensukseskan kegiatan ini,” ungkap Bupati Kumendong sembari menambahkan lewat kegiatan ini, berbagai manfaat multiplier effect bisa dirasakan Pemerintah dan masyarakat, baik dari segi perekonomian maupun sektor pariwisata di Kabupaten Minahasa. Bupati Kumendong berharap lewat kegiatan Wakefest Minahasa 2023, memberikan kesan positif kepada para Atlit maupun pengunjung dari luar negeri tentang keindahan alam, kuliner, budaya dan keramahan masyarakat Minahasa.

Terpantau sejak hari pertama ribuan warga Minahasa tumpah-ruah di lokasi kegiatan pesisir Danau Tondano yang menjadi destinasi pariwisata baru di Minahasa.

Sebanyak 50 tenda kuliner turut meramaikan dan menyemarakkan kegiatan yang berlangsung selama tiga hari.

Di akhir kegiatan, Gubernur Olly, Wagub Kandouw, Bupati Jemmy Kumendong dan para tokoh lainnya ikut menyerahkan cenderamata kepada Official dan medali kepada para atlit di Podium kehormatan.

Dan seluruh rangkaian kegiatan berakhir dengan aman lancar dan kondusif (Andreano Sambuaga)

Pos terkait

banner 300x250