JK.COM, JAKARTA — Sejumlah bahan pangan terpantau masih bertengger di harga yang cukup tinggi menjelang bulan Ramadan. Mulai dari harga daging sapi, daging ayam, telur, hingga harga beras yang terpantau masih mahal.
Mengutip panel harga pada Badan Pangan Nasional (Bapanas), harga daging sapi mengalami kenaikan. Per 8 Maret 2024, harga rata-rata nasional dipatok Rp 135.630 per kilogram atau mengalami kenaikan sebesar Rp 970 per kg dari sebelumnya.
Kategori daging sapi murni ini mencatatkan harga paling mahal terjadi di Provinsi Papua Tengah dengan Rp 173.210 per kg. Sementara itu, harga terendah ada di Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) dengan Rp 114.800 per kg.
Kenaikan harga juga terjadi pada daging ayam ras. Rata-rata nasional mencatat harga ayam berada di Rp 38.140 per kg. Angka ini mengalami kenaikan Rp 110 per kg dari sebelumnya.