“Pastinya saya sangat senang bisa menghibur acara Imlek lagi, setelah 3 tahun vakum karena covid dan sekarang pemerintah sudah mencabut PPKM. Jadi saya bisa kembali menghibur masyarakat,” ujar Miss Elvin Show.
“Tadi juga terlihat masyarakat begitu antusias dengan hiburan yang saya tampilkan. Ini juga faktor kerinduan mereka akan acara hiburan perayaan Imlek,” tambahnya.
Tak hanya itu, Miss Elvin Show juga mengapresiasi toleransi antar umat beragama di Bangka Belitung (Babel). Menurutnya masyarakat Babel sangat friendly dan membaur satu sama lain.
“Masyarakat Babel ini friendly dan membaur. Tidak ada jarak. Toleransi di Babel sangat bagus. Itu terlihat saat saya mengisi acara tadi. Masyarakat Melayu dan masyarakat keturunan Tionghoa membaur jadi satu” tutupnya.
Sementara itu, Ketua Panitia Perayaan Tahun Baru Imlek 2574 Kongzili di Kelurahan Bintang, Dede Kristian (Sia Bun Tuh) mengatakan sangat senang karena acara Perayaan Tahun Baru Imlek 2023 berlangsung meriah.